Cara mematikan notifikasi TikTok yang menggangu di Android dan iOS – TikTok menjelma sebagai raksasa jejaring vidio terpopuler di dunia, yang memiliki puluhan juta basis pengguna aktif tiap harinya. Bahkan kini membuka TikTok sudah termasuk kegiatan rutin sehari-hari bagi banyak orang.
Aplikasi yang diluncurkan pada tahun 2016 dan berasal dari China ini memungkinkan pengguna untuk membuat video pendek yang berdurasi hingga tiga menit. Tidak bisa dipungkiri dengan kepopulerannya aplikasi media sosial ini menjadi salah satu pusat konten jutaan pengguna yang ingin eksis mendulang kepopuleran. Bahkan kini bisa menjadi pusat promosi dan marketing gratis produk dari perusahaan dan pelaku usaha kecil hingga raksasa.
Namun sebagai pengguna terkadang kita bisa terganggun karena tiba-tiba muncul beberapa notifikasi yang mengganggu, yang tidak kita inginkan dan tidak mengenal waktu, bahkan bisa muncul saat dalam situsai penting. Maka dari itu kami akan memberikan cara untuk mematikan notifikasi tersebut. Ikuti panduan di bawah untuk mengetahui cara mematikan notifikasi TikTok di Android dan iOS.
Cara mematikan notifikasi Tiktok di Android dan iOS
Walaupun di platform jejaring sosial Video TikTok terdapat banyak sekali video dan tren menarik, namun terkadang membuat Anda tenggelam dalam dunia maya sehingga lupa waktu dan tidak bisa fokus dalam kegiatan dunia nyata. Mematikan notifikasi bisa jadi salah satu cara untuk setidaknya membatu Anda fokus dalam kegiatan nyata anda.
Cara Mematikan Notifikasi TikTok Langsung dari Aplikasi
Banyak pengguna TikTok membuka aplikasi karena muncul notifikasi bahwa user yang kita follow mengunggah vidio atau terkadang terdapat notifikasi video rekomendasi yang muncul karena algoritma aplikasi. Jadi sebaiknya mematikan notifikasi aplikasi ini dan akses saja sesuai kebutuhan.
Untuk mematikan notifikasi Tiktok, Anda perlu memeriksa ponsel apa yang Anda gunakan untuk mengetahui cara yang tepat untuk melakukannya dan berikut adalah langkah-langkah untuk mematikan notifikasi di perangkat Android:
- Buka Aplikasi TikTok kemudian Tap Logo Profil di kiri bawah.
- Buka menu Pengaturan dengan logo 3 Garis di pojok kanan atas.
- Pilih Pengaturan dan Privasi.
- Scroll kebawah kemudian pilih opsi Notifikasi Push.
- Maka akan muncul berbagai pilihan notifikasi dari Interaksi, Saran video, Pesan, Live dan Lainya. Pada bagian ini Anda bisa mengelola Notifikasi apa saja yang ingin di terima.
- Anda bisa mematikan notifikasi yang tidak diinginkan dengan tap pada togle disebelah kanan jenis notifikasi.
- Setelah mematikan opsi tersebut, dipastikan Anda tidak akan menerima pemberitahuan mengganggu yang tidak inginkan lagi.
Setelah mengelola bagian notifikasi. TikTok hanya akan memberikan notifikasi sesuai dengan pengaturan yang sudah dipilih tadi. Untuk mengaktifkannya kembali, cukup ikuti langkah-langkah di atas, tetapi ubah togle notifikasi dari kiri ke kanan.
Baca Juga :Â
Mematikan Pemberitahuan TikTok di Android dan iOS
Untuk mematikan pemberitahuan yang mengganggu di Android ikuti panduan di bawah ini:
Untuk Perangkat Android
- Buka menu Pengaturan perangkat Android.
- Kemudan Tap menu Aplikasi / Kelola Aplikasi (Tiap merk ponsel bisa berbeda namun intinya sama).
- Cari dan tap aplikasi TikTok.
- Scroll kebawah dan tap opsi Kelola Aplikasi.
- Matikan togle Izinkan notifikasi untuk mematikan seluruh pemberitahuan.
- Done
Untuk Perangkat iOS
Sedangkan cara mematikan notifikasi TikTok di perangkat iOS, cara mematikan notifikasi aplikasi ini sedikit berbeda, namun tetap sangat mudah untuk diikuti dan diterapkan. Secara khusus, untuk mematikan notifikasi Tiktok untuk ponsel iOS, bisa mengikuti panduan berikut:
- Buka aplikasi Pengaturan di Ponsel iOS Anda.
- Scroll ke bawah dan pilih opsi Notifikasi.
- Cari dan tap aplikasi TikTok.
- Nonaktifkan ” Izinkan Pemberitahuan ” untuk menonaktifkan pemberitahuan aplikasi secara keseluruhan.
- Done. Anda tidak akan lagi menerima notifikasi apapun dari aplikasi ini.
di iOS pengaturan notifikasi lebih detail daripada di Android, Anda dapat memilih opsi cara menampilkan notifikasi seperti tampilkan di layar kunci, di pusat notifikasi, atau menampilkan notifikasi buble.
Saran dari kami adalah pilih jenis notifikasi yang sesuai agar tidak mengganggu aktifitas kita sehari-hari seperti saat sedang fokus bekerja, belajar atau saat berkendara.
Nah itu tadi adalah panduan Cara mematikan notifikasi Tiktok di Android dan iOS, semoga panduan diatas bisa bermanfaat, Terimakasih.